INDOSPORT.COM - Pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam di laga kedua Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 akan segera dimainkan, Minggu (25/03/19) pukul 20.00 WIB malam. Berikut link live streaming pertandingan.
Timnas Indonesia menelan kekalahan telak 4-0 kontra Thailand di laga pertama Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Jumat (22/03/19) kemarin. Sementara Vietnam, membantai Brunei Darussalam dengan skor lebih telak 6-0 di hari yang sama.
Oleh karena itu, Timnas Indonesia U-23 harus benar-benar melakukan perubahan pada susunan pemain mereka di pertandingan kontra Vietnam.
Benar saja, Indra Sjafri membuat beberapa perubahan. Dengan tidak memasang Saddil Ramdani sebagai starter seperti saat menghadapi Thailand kemarin.
-Sebagai gantinya, Timnas Indonesia U-23 memasang Witan Sulaiman di posisi penyerang kanan. Sementara Egy Maulana Vikri tetap bermain, bersama Sani Rizki dan Luthfi Kamal di lini tengah.
Susunan pemain Timnas Indonesia U-23 untuk menghadapi Vietnam pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia U-23 Grup K.
— PSSI (@PSSI) March 24, 2019
Semangat menjaga asa, Garuda!#PSSINow #KitaGaruda pic.twitter.com/v9x8jyKp1x
Sementara itu, perubahan terjadi juga di jantung pertahanan Timnas Indonesia U-23, tidak seperti saat menghadapi Thailand kemarin.
Duet bek tengah Timnas Indonesia U-23, Bagas Adi Nugraha dan Nurhidayat Haji Haris kembali dimainkan kontra Vietnam. Indra Sjafri sadar betul tidak boleh kebobolan banyak gol.
Berikut Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam:
Timnas Indonesia U-23:
Satria Tama; Bagas Adi Nugraha, Nurhidayat Haji Haris, Firza Andika, Asnawi Mangkualam; Luthfi Kamal, Rizki Sani, Egy Maulana Vikri; Osvaldo Haay, Witan Sulaiman, Marinus Wanewar
Vietnam U-23:
Tien Dung; Thanh Chung, Tan Sinh, Van Hau; Tan Tai, Viet Hung, Thai Quy, Thanh Thinh; Quang Hai, Durc Chinh, Hoang Durc
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas Indonesia U-23 Lainnya Hanya di INDOSPORT