Hasil Pertandingan Liga Primer Inggris Fulham vs Liverpool: Menang Berkat Gol Penalti

Georginio Wijnaldum membuka peluang bagi Liverpool di babak kedua, tetapi tendangannya masih melebar. Begitu juga dengan sundulan yang ia lepaskan pada menit ke-52, masih belum menembus sasaran.
Virgil Van Dijk nyaris saja mencetak gol pada menit ke-56, namun sundulannya masih bisa digagalkan oleh Sergio Rico. Sejumlah pelanggaran terjadi memasuki menit 60an.
Fulham mampu membuat dua peluang beruntun pada menit ke-67 dan 68. Tendangan Floyd Ayite masih membentur pertahanan Liverpool, sedangkan tendangan Andre-Frank Zambo Anguissa bisa diamankan oleh Alisson Becker.
Upaya Fulham untuk menyamakan kedudukan akhirnya berhasil di menit ke-74. Kesalahpahaman antara Virgil Van Dijk dan Alisson Becker berbuah petaka.
-Ryan Babel equalises after a horrible mix-up at the back between Virgil van Dijk and Alisson! 😲
— Soccer AM (@SoccerAM) 17 Maret 2019
But the former Liverpool man refuses to celebrate 🤷 pic.twitter.com/uSqdDhs2mb
Bola berhasil dicuri oleh Ryan Babel dan mencetak gol ke gawang yang telah kosong. Namun Ryan Babel tidak melakukan selebrasi mengingat Liverpool adalah mantan timnya.
-Tetapi kiper Fulham Sergio Rico akhirnya juga membuat kesalahan dengan menjatuhkan Sadio Mane di kotak penalti pada menit ke-80. Tendangan penalti yang dieksekusi oleh James Milner kembali membawa Liverpool unggul.
James Milner puts Liverpool back in front from the penalty spot! 💥 pic.twitter.com/DH9rbHeFpR
— Soccer AM (@SoccerAM) 17 Maret 2019
Wijnaldum dan Mohamed Salah masih bergantian membuat peluang menjelang akhir babak kedua. Tetapi dua peluang tersebut belum bisa merubah skor yang ada.
Liverpool pun mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 2-1 atas tuan rumah Fulham dan untuk sementara menjadi pemuncak klasemen.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom