INDOSPORT.COM – Keputusan pengunduran diri Edy Rahmayadi dari Ketua Umum PSSI nampaknya mendapatkan apresiasi penuh dari Wakil Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Papua, Rocky Bebena.
Menurutnya, keputusan yang diambil oleh Edy Rahmayadi ini merupakan sikap heroik. Karena Edy Rahmayadi berani mengikhlaskan jabatannya untuk masa depan PSSI yang lebih baik.
"Itu sebuah sikap ksatria dari beliau dan sangat baik untuk kepentingan PSSI yang lebih besar," kata Rocky Bebena seperti dikutip dari Antara.
Rocky Bebena sendiri pun menaruh harapan tinggi agar PSSI bisa lebih berkembang setelah Edy Rahmayadi mundur. "Harus lebih baik dan sesuai statuta maka anggota exco yang tertua naik jadi pelaksana tugas ketua," katanya.
Edy Rahmayadi sendiri sempat mengungkapkan jika keputusannya untuk mundur diambil demi kebaikan PSSI dan menjadi langkah yang terbaik bagi bangsa Indonesia.
"Tidak ada yang menekan saya untuk mundur. Ini adalah keputusan yang terbaik untuk bangsa," ujar Edy usai menyampaikan pidato pengunduran dirinya dalam kongres tahunan PSSI di kawasan Nusa Dua, Badung, Bali, Minggu.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom