Bursa Transfer

3 Fakta Nildo Victor, Gelandang Anyar Semen Padang yang Main di Kasta Tertinggi Liga Eropa

Jumat, 18 Januari 2019 07:05 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© twitter.com/nvjuffo
Nildo Victor Juffo, gelandang Brasil yang merapat ke Semen Padang saat bermain untuk klub Makedonia, Vardar. Copyright: © twitter.com/nvjuffo
Nildo Victor Juffo, gelandang Brasil yang merapat ke Semen Padang saat bermain untuk klub Makedonia, Vardar.
2. Penampilan Moncer di Kasta Tertinggi Liga Eropa

Bermain di salah satu kasta tertinggi sepak bola negara Eropa, tentu dituntut memiliki mental dan kemampuan yang mumpuni. 

Hal tersebut berhasil ditunjukkan oleh Nildo saat dirinya bermain untuk klubnya saat ini, Vardar di Liga Makedonia musim 2018/19, menurut data dari Transfermarkt.

Nildo, yang ternyata diandalkan sebagai gelandang serang Vardar pun, mencatat 14 kali tampil, dengan torehan satu gol dan lima assist untuk rekan-rekan setimnya.

Begitu juga saat dirinya bermain di negara lain, yakni Albania saat pindah ke klub bernama Flamurtari FC. Saat itu, Nildo juga bermain di kasta tertinggi Liga Eropa pada musim 2017/18.

Musim tersebut, Nildo bahkan memainkan sebanyak 21 pertandingan bersama Flamurtari FC, dengan menyumbang sebanyak tiga gol dan empat assist.

Sementara di kasta tertinggi Liga Makedonia, Nildo total memainkan sebanyak 50 pertandingan, dengan torehan fantastis, 12 gol dan 10 assist dalam dua setengah musim sejak Januari 2015.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
1.4K