INDOSPORT.COM - Jelang laga Juventus vs AC Milan, Paulo Dybala memiliki kesempatan membuat rekor sebagai top skor sepanjang masa dalam sejarah Supercoppa Italiana.
Laga panas antara Juventus vs AC Milan ini akan digelar Kamis (17/01/2019) dini hari WIB di Jeddah, Arab Saudi.
Dalam pertandingan ini, Dybala ternyata memiliki khusus untuk memecahkan rekor menjadi pencetak gol terbanyak di ajang Supercoppa Italiana.
Pasalnya, pemain internasional Argentina ini sudah mencetak tiga gol dalam Piala Super Italia.
-Catatan tersebut membuatnya setara dengan pemain-pemain kelas dunia lainnya seperti Samuel Eto'o, Alessandro Del Piero, Carlos Tevez, dan Andrut Shevchenko.
Tiga gol Dybala pada ajang Supercoppa Italiana tersebut semuanya dicetak saat Juventus menghadapi Lazio.
-Ia mencetak gol kemenangan saat Juventus mengalahkan Lazio 2-0 di tahun 2015. Kemudian torehan dua golnya lagi saat Bianconerri dikandaskan Lazio dengan skor 3-2 pada 2017.
Nah, jika Dybala mampu membuat gol dalam pertandingan Juventus vs AC Milan ini, ia akan membuat rekor sebagai top skor sepanjang masa di ajang Supercoppa Italiana.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Italia Lainnya Hanya di INDOSPORT