Liga Indonesia

Persib Mendominasi, Ini 5 Transfer Terburuk di Sepak Bola Indonesia

Rabu, 9 Januari 2019 19:25 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Muhammad Ginanjar/INDOSPORT
Carlton Cole saat dikenalkan kepada wartawan Graha Persib, Sulanjana Bandung. Copyright: © Muhammad Ginanjar/INDOSPORT
Carlton Cole saat dikenalkan kepada wartawan Graha Persib, Sulanjana Bandung.
1. Carlton Cole (Persib)

Transfer terburuk pertama ketika Persib Bandung tiba-tiba saja merekrut mantan pemain Liga Primer Inggris (premier league) Carlton Cole dan Michael Essien pada Liga 1 2017.

Kedatangan dua pemain tadi diharapkan mampu membawa dampak positif pada Persib. Tetapi hanya Essien saja yang mampu membuktikan kualitasnya sebagai pemain asing kelas dunia.

Essien mampu menjadi andalan sebanyak 29 pertandingan dengan mengemas lima gol. Sedangkan Carlton Cole tak mampu berbuat banyak pada iklim sepak bola Indonesia.

Ia gagal bersinar usai hanya dipasang sebanyak lima kali dan tanpa mencetak gol. Puncaknya adalah ia tak diperpanjang oleh manajemen Persib.

2. Juan Belencoso (Persib Bandung)

© Internet
Belencoso Copyright: InternetEks Persib Bandung Juan Belencoso.

Kemudian ada juga pemain yang bisa dibilang transfer terburuk yang pernah dilakukan Persib Bandung kala merekrut Juan Belencoso. Pemain sepak bola asal Argentina ini bermain untuk ISC A 2016.

Juan Belencoso memiliki statistik yang apik-apik di klub-klub sebelumnya. Bahkan bersama klub asal Hong Kong Kitchee FC ia mampu menorehkan 30 gol selama dua musim.

Dengan harganya yang selangit tetapi performa di lapangan Indonesia tak sebanding. Akhirnya manajemen mendepak Juan Belencoso pasca putaran pertama ISC A berakhir.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom