Liga Indonesia

Target Tinggi Bayangi Ivan Kolev Bersama Persija Jakarta

Senin, 7 Januari 2019 14:58 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
© fcvereya.bg
Ivan Kolev Copyright: © fcvereya.bg
Ivan Kolev

INDOSPORT.COM - Pelatih asal Bulgaria, Ivan Venkov Kolev dikabarkan menjadi juru taktik anyar Persija Jakarta. Namun pelatih berusia 61 tahun hingga saat ini, Senin (07/01/18), belum juga tiba di Jakarta.

Kolev menjadi nama terdepan menggantikan Stefano Cugurra Teco di kursi kepelatihan Persija Jakarta. Bahkan dikabarkan manajemen Persija Jakarta sudah menjalin kesepakatan lisan dengan Ivan Kolev.

Penunjukkan Ivan Kolev memang cukup mengejutkan. Terlebih di kalangan suporter Persija Jakarta, The Jakmania yang belum sepenuhnya hati menerima kehadirannya.

Terkait hal ini, manajemen Persija membeberkan alasan mendatangkan Ivan Kolev. Dikatakan Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, bahwa manajemen sudah melihat track record Kolev sebagai pelatih.

"Pertimbangan kita ambil Kolev melihat latar belakang Ivan Kolev sudah cukup baik untuk Persija dengan segala track record yang dia miliki," ucap Gede Widiade.

Dengan melihat track record ini, Gede pun menyematkan target cukup tinggi kepada Kolev. Di mana ia ditargetkan tetap membawa Persija menjadi kampiun Liga 1 musim 2019.

"Soal target nanti kita bicarakan. Tapi kalau saya pribadi dan perusahaan, di tahun ketiga ini, kami targetnya 1-3, kami mencoba konsisten," tutupnya.

Seperti diketahui, Persija Jakarta merupakan juara Liga 1 musim 2018. Tim Macan Kemayoran menjadi yang terbaik dengan Raihan 62 poin.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
256