3 Keuntungan Persib Bandung Pecat Mario Gomez
Seperti yang kita ketahui, salah satu alasan utama Persib Bandung memecat Mario Gomez adalah sikap sang pelatih yang dijelaskan beberapa kali mengancam untuk meninggalkan klub jika tuntutan kenaikan gaji tidak dikabulkan.
Bermasalah dengan manajemen memang bukan sikap baru Mario Gomez di dunia kepelatihan. Namun, saat dia berpisah dengan Johor Darul Takzim (JDT) tahun 2017 lalu, ternyata karena masalah dengan manajemen.
Saat itu, dirinya bahkan mengancam akan melaporkan pemilik klub JDT, Tunku Ismail Idris ke FIFA dengan tuduhan tidak membayar gajinya secara penuh.
"Silakan, Mario, tuntut saya ke pengadilan karena saya tidak seperti yang dituduhkan," ujar Tunku Ismail di situs resmi klub, 2017 lalu.
Dengan sikap yang seperti itu, pemecatan Mario Gomez bisa menjadi keuntungan Persib Bandung. Manajemen dan skuat Persib Bandung akan kembali akur seperti sebelumnya.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 2018 Lainnya Hanya di INDOSPORT