Bola Internasional

Reaksi Bima Sakti Terkait Gol Kontroversi Filipina

Kamis, 22 November 2018 14:33 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© AFF Suzuki Cup
Foto gol Filipina saat menyamakan skor menjadi 1-1 vs Thailand. Copyright: © AFF Suzuki Cup
Foto gol Filipina saat menyamakan skor menjadi 1-1 vs Thailand.

INDOSPORT.COM - Laga Filipina vs Thailand di pertandingan ketiga Grup B kompetisi sepak bola Piala AFF 2018, Rabu (21/11/18) di  Panaad Stadium berakhir dengan skor 1-1.

Namun, hasil pertandingan itu menarik perhatian pengguna media sosial hingga penggemar sepak bola, khususnya terkait gol balasan Filipina pada menit ke-81 oleh Jovin Bedic.

Gol Jovin Bedic yang menyamakan kedudukan menjadi 1-1 itu terkesan sangatlah aneh. Pasalnya, bola yang ditendang Bedic terlihat pelan bergulir ke arah gawang Thailand pada menit ke-81.

Bola yang bergulir pelan ke gawang Thailand itu membentur tiang gawang dan kiper Thailand sudah terkecoh. Setelah membentur tiang, ternyata bola tersebut sama sekali tidak mengarah ke dalam gawang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Menyadari bola belum masuk ke gawangnya, kiper Thailand yang bernama Chatchai Budprom tentunya berusaha untuk menjauhkan bola dari gawangnya.

Namun alih-alih menjauhkan, tangan Budprom malah membuat bola masuk ke gawang dan gol tersebut pun dianggap sah oleh wasit pertandingan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kedudukan imbang 1-1 pun berakhir untuk laga sepak bola Filipina vs Thailand, sekaligus menutup peluang Timnas Indonesia lolos ke babak semifinal Piala AFF 2018.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom