INDOSPORT.COM – Hasil pertandingan Liga 1 2018 antara PSIS Semarang vs Persib Bandung benar-benar berakhir di luar dugaan.
Pada pekan ke-31 di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia tersebut, Tim Maung Bandung yang di atas kertas lebih diunggulkan takluk dari PSIS Semarang dengan skor 3-0 pada hari Minggu (18/11/18) kemarin di Stadion Moch. Soebroto, Magelang. Hasil tersebut membuat mereka kian aman dari jeratan degradasi musim ini.
Di sisi lain, Persib Bandung tidak tampil dengan kekuatan penuh. Tiga penggawa andalan, seperti Supardi Nasir, Ardi Idrus, dan Patrich Wanggai tampak tidak masuk dalam susunan pemain.
Ketiganya padahal sedang tidak mengalami cedera atau hukuman akumulasi kartu kuning. Kondisi tersebut tak khayal menimbulkan pertanyaan publik, terutama Bobotoh.
Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, pada pertandingan melawan PSIS Semarang kemarin lebih memilih untuk menurunkan Agung Mulyadi sebagai penyerang inti mendampingi Ezechiel N’Douassel.
Jonathan Bauman yang kondisi belum terlalu fit usai mengalami cedera bahu tampil sebagai pemain pengganti di babak kedua. Namun demikian, hal itu tetap tidak mampu menolong Persib Bandung terhindar dari kekalahan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom