INDOSPORT.COM - Arema FC akan menjamu Perseru Serui pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 pekan ke-30 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (11/11/18) sore WIB.
Dengan empat pertandingan tersisa di musim ini, Arema disinyalir akan tampil all-out demi mengamankan kemenangan di laga kontra Perseru. Tren kandang Singo Edan dalam empat laga terakhir sangatlah impresif dengan semuanya mampu disapu bersih.
Di partai kandang teranyar, skuat Milan Petrovic ini bahkan mampu mengukir hasil gemilang dengan membungkam PSMS Medan 5-0.
Pencapaian tersebut tentu menjadi bekal yang baik bagi kesebelasan asal Malang tersebut untuk laga esok petang. Sementara, di kubu sang penantang, Perseru punya tren yang kurang baik kala menjalani partai tandang.
Terhitung, dalam empat laga tandang terakhir, tim yang baru saja dibina pelatih Wanderley Junior selalu gagal memperoleh kemenangan.
Statusnya yang kini masih tersangkut di zona degradasi tentu membuat Perseru getol untuk memenangi laga ini. Namun, melihat Arema yang juga tengah berambisi menambah poin nampaknya akan menyulitkan langkah Perseru.
Player To Watch
Makan Konate
Pada laga home kontra PSMS, Konate menampilkan kinerja apik dengan menyarangkan dua gol.
Selain mumpuni urusan cetak gol, gelandang berkebangsaan Mali itu juga selama ini punya andil besar dalam setiap serangan efektif yang dibangun Arema.
Beto de Paula
Dengan total 5 gol yang telah dikantongi, Beto dinilai akan jadi tumpuan klub berjuluk Cendrawasih Jingga itu, menggantikan sang top scorer Silvio Escobar yang absen karena akumulasi kartu.
Striker asal Brazil itu terbilang tidak mubazir dalam setiap pergerakannya dan mampu berdiri di posisi yang menguntungkan untuk mencetak gol.
Ikuti terus berita Liga Indonesia di INDOSPORT.COM
Penulis: Bagas Rahadian
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom