Mbah Mijan Anggap Timnas Indonesia U-16 Sebagai Generasi Emas

Senin, 1 Oktober 2018 04:13 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Juni Adi
© INDOSPORT/Abdurrahman Ranala
Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam U-16 Copyright: © INDOSPORT/Abdurrahman Ranala
Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam U-16

INDOSPORT.COM - Peramal kawakan Indonesia Mbah Mijan menilai kalau Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 yang diarsiteki oleh Fakhri Husaini adalah generasi emas masa kini.

Pasalnya tiap generasi pasti akan ada yang namanya masa keemasan di eranya masing-masing. Hal ini diutarakan oleh Mbah Mijan lewat akun media sosial Twitter pribadinya.

"Lakon sejarah akan terus berganti dan meregenerasi, berlaku dari bidang apapun. Saya mengakui, Garuda Muda U-16 Indonesia  yang dimiliki saat ini, masuk dalam lakon sejarah "Generasi Emas"," terang akun @mbah_mijan.

Mbah Mijan sendiri menilai dari bagaimana Bagus Kahfi dan kolega mampu tampil konsisten sejak Piala AFF U-16 2018 lalu. Sehingga Mbah Mijan menilai kalau generasi ini bisa ada berapa abad sekali.

"Entah berapa abad sekali, tapi generasi emas akan muncul silih berganti, Bravo Guys!," pungkas Mbah Mijan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
982