INDOSPORT.COM - Dua tim asal Manchester yakni Manchester United dan Manchester City harus mengalami nasib berbeda di ajang Piala Liga Inggris, yang diselenggarakan tengah pekan ini, Rabu (26/09/18).
Bermain di publik Old Trafford, diluar dugaan United kesulitan menundukan tim dari Championship, Derby County. Pertandingan keduanya harus dituntaskan melalui babak adu penalti, setelah bermain imbang 2-2 selama 90 menit.
Masing-masing gol diciptakan oleh Juan Mata menit ke-3, Marouane Fellaini menit ke-90. Sedangkan gol Derby dicetak oleh Harry Wilson menit ke-59, dan Jack Marriott menit ke-86.
Di babak adu tos-tosan, anak asuh Jose Mourinho takluk dengan skor akhir 7-8. Dengan hasil ini, Derby County berhak melaju ke babak selanjutnya.
-Sedangkan tetangganya, Manchester City justru menang mudah saat bertandang ke markas Oxford United. The Citizens unggul tiga gol tanpa balas.
Masing-masing gol dari Gabriel Jesus menit ke-36, Riyad Mahrez menit ke-78, dan Phil Foden ke-90. Berikut hasil lengkapnya yang sudah di susun oleh INDOSPORT.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom