Bola Internasional

5 Pesepakbola Terkaya di Dunia 2018

Selasa, 25 September 2018 15:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Yohanes Ishak
© Getty Images/Emilio Andreoli
Cristiano Ronaldo saat tampil membela Juventus melawan Sassuolo. Copyright: © Getty Images/Emilio Andreoli
Cristiano Ronaldo saat tampil membela Juventus melawan Sassuolo.
Cristiano Ronaldo

Sebelum hengkang ke Juventus, pada musim lalu ia telah mencetak 44 gol dalam 43 pertandingan di semua kompetisi. CR7 juga mendapatkan Ballon d’Or untuk kelima kalinya yang kelima, dan menyabet gelar Liga Champions bersama Real Madrid di musim yang sama.

Kehebatannya itu membuat namanya kian mentereng, begitu pula dengan pendapatannya. Pada musim 2018/19 ini, Ronaldo merupakan pemain yang memiliki gaji tertinggi di Liga Italia.

Tak tanggung-tanggung, pemain kelahiran Portugal itu digaji oleh Bianconeri senilai 31 juta euro atau Rp535 miliar per tahunnya. Ia juga memiliki pendapatan Rp705 miliar dari sponsor dan bisnis yang ia tekuni, nilai ini dipastikan masih akan terus bertambah.

Ayah empat anak ini mempunyai kesepakatan kerja dengan perusahaan besar seperti Nike, Herbalife, EA Sports dan American Tourister. Tidak lupa juga dengan lini produk CR7 yang terus berkembang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
82