INDOSPORT.COM - Teka-teki masa depan pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla akhirnya terjawab. PSSI sudah memastikan pelatih asal Spanyol itu hingga setahun ke depan.
Kepastian tersebut disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi lewat konferensi pers usai menggelar rapat dengan komite eksekutif (exco), Selasa (28/08/18) kemarin.
Meski sudah menjelaskan secara langsung, ternyata keraguan Luis Milla segera kembali latih Timnas Indonesia belum diketahui kapan. Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha.
"Kita masih pikirkan tanggal 11 untuk TC jelang Piala AFF 2018. Tapi belum tahu apakah dengan Coach Luis atau pelatih interim," ucap Ratu Tisha di The Belezza Suites, Jakarta Selatan.
Bukan tanpa alasan keraguan Ratu Tisha tersebut, pasalnya, PSSI juga menjelaskan bahwa ada banyak yang masih harus dibicarakan untuk perpanjangan kontrak Luis Milla sebagai pelatih Timnas Indonesia.
"Tentu saja, Luis diperpanjang itu punya turunan yang sangat banyak. Seperti klausul kontrak segala macam, seperti apa target yang harus dipenuhi," jelas Ratu Tisha lagi.
Terus Ikuti Perkembangan Berita Sepak Bola Timnas Indonesia dan olahraga lainnya hanya di INDOSPORT
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom