Liga Inggris

5 Hal yang Layak Dinanti di Liga Primer Inggris Musim 2018/19

Selasa, 7 Agustus 2018 22:35 WIB
Penulis: Yasmin Rasidi | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Express
Pelatih baru Arsenal, Unai Emery. Copyright: © Express
Pelatih baru Arsenal, Unai Emery.
Arsenal Tanpa Arsene Wenger

Memang agak aneh melihat Arsenal musim ini tanpa pelatih legendaris mereka Arsene Wenger, yang sudah berada di London Utara selama 22 tahun. Pelatih asal Prancis ini digantikan oleh eks pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Unai Emery.

Pelatih asal Spanyol ini sudah merekrut beberapa pemain yang karakternya cenderung bertahan. Di laga pramusim, penampilan skuat The Gunners terbilang lumayan bagus dengan mengalahkan tim muda eks klubnya (PSG) dengan skor 5-1.

Tetapi, itu hanya pramusim. Emery harus siap menghadapi tekanan fans yang begitu hebatnya, belum lagi media yang kerap 'kejam' di musim pertamanya di Inggris. 

Terlebih fans Arsenal sudah lama tidak meraih gelar Liga Primer Inggris sejak 2003/2004. Mampukan Emery mengakhiri dahaga itu?

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
30