Lucas Torreira sudah pasti akan bergabung dengan Arsenal dengan harga 26 juta poundsterling (Rp483 miliar). Pemain mungil asal Uruguay tersebut diganjar kontrak selama 4 tahun.
Torreira tinggal menjalani tes medis dan penandatanganan kontrak. Akan tetapi, pemain Uruguay tersebut menolak untuk menjalani tes medis. Kenapa?
Dilansir dari Metro, pemain bertubuh mungil itu enggan melakukan tes medis bersama Arsenal yang dilaksanakan di Rusia. Torreira ingin fokus terlebih dahulu membela Uruguay di Piala Dunia 2018.
Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris
Ayah Torreira, Ricardo, mengungkapkan bahwa Arsenal ingin segera merampungkan proses transfer Torreira. Akan tetapi, hal itu terus mengalami kendala sebab sang pemain sibuk menjalani pertandingan bersama Uruguay.
Namun demikian, ayah Torreira meyakinkan publik bahwa anaknya akan segera bergabung bersama The Gooners musim panas ini.
-“Tidak ada masalah. Torreira akan tetap bergabung dengan Arsenal,” ujar Ricardo kepada Fox Sport Argentina.
“Ada banyak klub menghubungi kami, tetapi tawaran Arsenal tetap yang menjadi prioritas. Kesepakatannya telah selesai, tinggal menunggu kedatangan Lucas.”
“Arsenal menawarkan tes medis di Rusia tetapi kami putuskan untuk menolak karena dirasa kurang sesuai dan waktunya kurang pas.”
Uruguay akan berhadapan dengan Prancis di babak perempatfinal Piala Dunia 2018, Jumat (06/07/18) malam. Torreira akan menjadi tumpuan Uruguay di lini tengah melawan Prancis.
Berikut Jadwal Lengkap Babak 8 Besar Piala Dunia 2018 Hari Ini, Jumat (06/07/18):
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA