Rusia vs Arab Saudi: Tuan Rumah Piala Dunia 2018 Pesta 5 Gol
Babak pertama langsung berlangsung dengan tensi pertandingan yang cukup tinggi, dengan Rusia yang langsung mendapat tendangan bebas pertama di Piala Dunia 2018 saat laga baru berjalan 2 menit.
Rusia terus-terusan memberi tekanan kepada pertahanan Arab Saudi hingga tercipta gol pertama pada menit ke-12, berawal dari tendangan sudut.
Rusia mendapatkan peluang mencetak gol pertamanya dari tendangan sudut pada menit ke-11. Arab Saudi gagal menyapu tendangan sudut tersebut dengan bersih, bola dikirimkan lagi ke kotak penalti dan disambar oleh Gazinskiy.
Sejak gol tersebut, Arab Saudi kesulitan untuk membongkar pertahanan Rusia pada malam hari ini. Alih-alih mencetak gol penyama kedudukan, Arab Saudi malah kembali kebobolan untuk kedua kalinya, kali ini Denis Cheryshev yang mencetak gol.
Gol tersebut berawal dari kontrol bola yang sempurna di depan gawang Arab Saudi, lalu bola dilesakkan begitu saja. Gol ini menjadi kejadian spesial terakhir yang terjadi di babak pertama laga pembuka Piala Dunia 2018. Tuan rumah unggul 2 gol atas tim tamu.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom