Liga Indonesia

PSIS Semarang 4-0 Mitra Kukar: Duo Striker Gemilang, PSIS Menang Besar

Senin, 28 Mei 2018 22:44 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Twitter/@Liga1Match
PSIS vs Mitra Kukar Copyright: © Twitter/@Liga1Match
PSIS vs Mitra Kukar
Babak II

PSIS masih mendominasi jalannya babak kedua. Permainan menyerang pun masih ditampilkan PSIS. Gol pertama PSIS tercipta melalui Bruno Silva pada menit ke-55. Mendapat umpan silang dari Bayu Nugroho, striker asing PSIS ini berhasil menceploskan bola ke gawang. 

Setelah gol pertama tercipta, keran gol PSIS seakan terbuka. Di menit ke-59 PSIS menggandakan keunggulan melalui kaki Ibrahim Conteh. Tendangan keras ke sisi kanan berhasil menaklukan kiper Mitra. 

Conteh kembali mencetak gol keduanya pada menit ke-70 untuk memperbesar keunggulan PSIS. Ketika tempo pertandingan sudah berkurang, PSIS ternyata mampu kembali menambah keunggulan pada menit ke-83 melalui Hari Nur Yulianto. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom