Pekan kedelapan Go-jek Liga 1 2018 telah usai digelar pada Senin (07/05/18). Laga antara Arema FC menghadapi PSM Makassar yang berkesudahan dengan skor 1-1 menjadi penutup pekan ke-8.
Sejumlah penampilan impresif ditunjukan striker-striker Indonesia di pekan ini. Di antaranya dua gol yang dicetak Lerby Eliandry di pertandingan Borneo FC vs Persebaya yang berkesudahan 2-2. Masih di pertandingan yang sama, Yohanes Pahabol dan Irfan Jaya juga berhasil mencatatkan namanya di papan skor untuk Tim Bajul Ijo.
Sembari menghangatkan euforia pasca pertandingan pekan kedelapan Go-jek Liga 1 2018, INDOSPORT telah merangkum beberapa nama yang layak masuk ke dalam Team of the Week pekan kedelapan di Go-jek Liga 1 2018.
Baca Juga