Liga Champions

3 Fakta Pencetak Gol di Laga Bayern Munchen vs Real Madrid

Kamis, 26 April 2018 04:46 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
Bayern Munchen vs Real Madrid. Copyright: © Getty Images
Bayern Munchen vs Real Madrid.
Joshua Kimmich

Menjadi pilihan utama Bayern Munchen untuk mengisi pos bek kanan selepas pensiunnya Philipp Lahm, Kimmich mampu menjawab kepercayaan publik kota Munchen dengan penampilan apik di sepanjang musim ini.

Termasuk saat menghadapi Real Madrid di laga semifinal ini. Main sejak menit awal, pemain berusia 23 tahun itu berhasil membawa Munchen unggul lewat gol yang ia cetak di menit ke-28.

Tambahan satu gol tersebut membuat dirinya total telah mencetak tiga gol di sepanjang sembilan penampilannya di Liga Champions musim ini.

Jumlah tiga gol tersebut juga membuat namanya menjadi pemain tersebur kedua Munchen di Liga Champions 2017/18 mengalahkan para pemain depan seperti Muller, Robben, Ribery, juga James Rodriguez. Dirinya hanya kalah dari Robert Lewandowski yang sejauh ini telah menciptakan lima gol.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
809