PSM Makassar akan menjalani pekan ketiga Liga 1 2018 kontra Persela Lamongan pada Jumat (06/04/18) mendatang. Tim berjuluk Juku Eja tersebut akan berstatus sebagai tuan rumah pada laga nanti.
Bermain di depan pendukung sendiri membuat PSM lebih diunggulkan dibandingkan dengan Laskar Joko Tingkir. PSM pun memiliki peluang besar untuk memantapkan posisinya di puncak klasemen.
Pasalnya, saat ini PSM telah berada di peringkat pertama dengan koleksi enam poin. Juku Eja berhasil mengungguli Persija Jakarta dan Sriwijaya FC dalam menempati posisi puncak klasemen sementara.
PSM sendiri telah mengawali musim dengan sangat baik. Hal itu terbukti ketika Juku Eja selalu meraih kemenangan hingga pekan kedua Liga 1 2018. Hasil tersebut membuat mereka menjadi satu-satunya tim yang selalu meraih poin penuh.
Sedangkan dari kubu tim tamu, Persela belum pernah mencuri poin penuh sejak awal musim ini. Laskar Joko Tingkir harus menelan kekalahan atas Persipura Jayapura di pekan pertama dan hanya bermain imbang kontra Persebaya Surabaya.
Mereka diprediksi akan menunjukkan permainan maksimal untuk memperbaiki posisinya pada musim ini. Bukan tidak mungkin pelatih Aji Santoso akan memberikan beberapa kejutan di pertandingan nanti.
Namun dirinya diperkirakan tetap akan memainkan skema 4-4-2, di mana Loris Arnaud sedikit ditarik ke belakang untuk mencari bola dari lini tengah. Sementara itu, Diego Asis akan memainkan peran penting di lini tengah.
Player to Watch
Wiljan Pluim (PSM Makassar)
Wiljan Pluim merupakan pemain yang memiliki peran penting dalam permainan PSM Makassar sejak musim lalu. Kini, pemain asal Belanda itu juga tetap berpengaruh besar dalam permainan menyerang.
Hal itu terbukti ketika Pluim berhasil mencetak satu gol di laga perdana Liga 1 2018. Dirinya membuka keran gol PSM saat menghadapi PSIS Semarang pada Minggu (25/03/18) lalu.
Loris Arnaud (Persela Lamongan)
Loris Arnaud merupakan tumpuan di lini serang Persela Lamongan pada musim baru ini. Mantan pemain Paris Saint Germain tersebut selalu menjadi pilihan utama pelatih Aji Santoso sejak awal musim. Sayang, pemain asal Prancis itu belum mampu memberikan kontribusi nyata kepada Persela.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom