Liga Europa memang berbeda dengan Liga Champions. Jika Liga Champions merupakan kompetisi kasta pertama di Benua Eropa, Liga Europa berada satu tingkat di bawahnya, hadiah yang didapatkan dengan menjuarai Liga Champions juga berbeda jika menjadi juara di Liga Europa.
Seperti yang dilansir dari laman Metro jika ditotal sebuah tim yang menjuari liga Champions akan mengantongi uang 57,2 juta euro atau setara Rp911 miliar. Sementara Liga Europa yang hanya mengantongi 15,7 juta euro atau setara dengan 250 miliar.
Meski hanya di kasta kedua, tim besar Eropa yang terdampar menjadi salah satu hal yang membangkitkan persaingan di Liga Europa. Seperti di musim ini, ada Arsenal dan AC Milan yang menjadi dua raksasa Eropa yang bermain di Liga Europa setelah tak mampu finis di zona Liga Champions.
Sebagai contoh tiga klub ini, meski hanya berjibaku di kasta kedua Benua Biru, namun ketiga klub raksasa Eropa ini justru sukses mengakhiri puasa gelar dan menjuarai Liga Europa. Menjadi juara di Liga Europa memberikan keuntungan tersendiri karema klub-klub raksasa tersebut akan otomatis lolos ke Liga Champions.
-Berikut INDOSPORT merangkum 3 tim besar Eropa yang tetap ngotot tampil di kasta kedua Liga Europa