Mihcael Essien kembali berlatih dengan tim Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Selasa (20/02/18). Meski begitu, pemain asal Ghana ini masih menjalankan program terpisah dari rekan-rekannya ditemani official tim.
Menurut asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan, tim pelatih saat ini masih memantau kondisi kebugaran mantan pemain Chelsea tersebut. Sebelumnya, Essien mengalami cedera lutut dan menjalankan program pemulihan di London.
Cedera lutut yang dialami Essien ini didapat saat persiapan menghadapi PSMS Medan di babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2018. Sehingga dia absen dan berangkat ke London awal Februari lalu.
"Essien masih lihat kondisinya yah di sana lihat kondisinya mungkin masih ada dari (penjelasan) tim medis kita yah, dokter atau fisioterapis," ucap Herrie di Stadion GBLA, Kota Bandung.
Meski masih dipantau, namun asisten pelatih yang akrab disapa Jose ini merasa bersyukur pemain yang menggunakan nomor punggung 5 ini bisa kembali ke Bandung dan menjalankan program latihan.
"Sedikit melihat bahwa Alhamdulillah bisa ikut latihan, walaupun terpisah," ucap asisten yang mengantongi lisensi kepelatihan A AFC ini.
Kembalinya Essien ke Bandung, mematahkan isu yang sempat beredar beberapa waktu lalu. Saat itu pemain yang berposisi sebagai gelandang ini ramai dibicarakan di media sosial akan bergabung dengan Persipura Jayapura.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom