Liga Indonesia

Peserta Seleksi Tahap I Persegres Akan Bersaing dengan Pemain Liga 1 dan 2

Selasa, 13 Februari 2018 07:00 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Prio Hari Kristanto
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Pemain Seleksi Persegres Bakal Hadapi Pesaing Pemain Liga 1 dan Liga 2. Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Pemain Seleksi Persegres Bakal Hadapi Pesaing Pemain Liga 1 dan Liga 2.

Manajemen Persegres Gresik United sudah selesai melakukan seleksi pemain tahap pertama. Hasilnya, sebanyak 26 pemain terbaik telah terpilih menjadi bagian dari Laskar Joko Samudro untuk mengikuti kompetisi liga 2. Meskipun 26 pemain itu sudah berhasil masuk ke tim Persegres, pelatih tim seleksi berpesan kepada pemain untuk selalu menunjukan kemampuan terbaiknya.

Pasalnya, pada seleksi tahap kedua ini diyakini akan semakin berat, hal ini dikarenakan para peserta akan bergabung dengan pemain yang diundang secara khusus oleh pihak manajemen. Hanya saja saat ditanya oleh INDOSPORT nama-nama pemain itu, mereka masih enggan untuk mengatakannya secara gamblang.

"Pokoknya mereka pemain berpengalaman. Pernah main di liga 1 dan liga 2," kata sekretaris Persegres Hendry Febri. Manajemen mengaku memang sengaja mengundang sejumlah pemain berpengalaman untuk ikut seleksi pemain tahap dua, nama-nama pemain tersebut seperti Loudry Setiawan dan David Fatistian.

Sementara itu asisten pelatih Persegres, Puji Handoko, mengatakan, seleksi yang dilakukan olehnya banyak diisi oleh pemain lokal dan berusia muda yakni rata-rata dibawah 21 tahun. Hal ini dimaksudkan agar tercipta persaingan sehat di antara pemain. selain itu, dikarenakan banyak pemain lokal, maka seleksi yang diadakan oleh Persegres tidak akan disia-siakan oleh mereka.

© Fitra Herdian/INDOSPORT
Pemain Seleksi Persegres Bakal Hadapi Pesaing Pemain Liga 1 dan Liga 2. Copyright: Fitra Herdian/INDOSPORTPemain Seleksi Persegres Bakal Hadapi Pesaing Pemain Liga 1 dan Liga 2.

Meski demikian, Puji tak berani menggaransi bakal memilih banyak talenta lokal ketimbang pemain yang sudah berpengalaman. Dia juga tak memberi slot minimal pemain lokal Gresik untuk bisa masuk skuad.

“Tergantung kualitas. Kalau memang layak, akan kami pilih. Jadi ya kami nggak bisa menjamin berapa pemain lokal yang akan masuk skuat,” terang pria asli Gresik ini. Karena itu, dia hanya meminta pemain lokal untuk menunjukan kualitas terbaiknya saat seleksi nanti.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
63