Teka-teki masa depan Cristiano Ronaldo di Real Madrid nampaknya mulai sedikit terkuak. Pemain asal Portugal itu dikabarkan akan mendapat perpanjangan kontrak dari manajemen El Real.
Tak hanya akan memperpanjang masa baktinya, Ronaldo juga dikabarkan akan mendapat kenaikan gaji yang cukup signifikan, sesuai dengan keinginannya. Sebelumnya, pemilik Ballon d'Or lima kali itu sempat mengancam akan meninggalkan Santiago Bernabeu pada musim panas 2018, lantaran keinginannya mendapat gaji besar belum juga digubris oleh Madrid.
Media ternama Spanyol, Marca, mengklaim kenaikan gaji tersebut akan segera diberikan, pada musim panas 2018 nanti, berbarengan dengan perpanjangan kontrak. Masih menurut Marca, Ronaldo disinyalir akan mendapat bayaran sebesar 30 juta euro atau setara Rp502 miliar per tahun.
Penghasilan pemain terbaik di dunia tahun 2017 lalu itu, saat ini mendapat gaji mencapai 21 juta euro (sekitar Rp351 miliar) per tahun. Dikabarkan gaji barunya nanti akan menyamai gaji Neymar di PSG. Kendati demikian, Ronaldo menyadari saat ini bukanlah momen yang tepat untuk menuntut kontrak baru. Ini mengingat prestasi Madrid yang tengah menurun.
-Contoh terakhir saat Madrid ditahan imbang tuan rumah Levante 2-2 di Estadio Ciudad de Valencia, pada Minggu (04/02/18) dini hari WIB.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom