Liga Indonesia

Didominasi Penggawa Bali United dan Persib, Deretan 5 Pemain Indonesia Termahal Saat Ini

Kamis, 25 Januari 2018 20:54 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
© Indosport/Herry Ibrahim
Boaz Solossa. Copyright: © Indosport/Herry Ibrahim
Boaz Solossa.
Boaz Solossa

Kiprah Boaz sebagai pesepakbola papan atas Indonesia memang tak perlu diragukan lagi. Penyerang vetran itu menjadi wajah pemting bagi Timnas Indonesia senior dan klubnya, Persipura Jayapura, dalam beberapa tahun terakhir.

Tak heran jika situs Transfermarkt memasukkan nama Boaz sebagai pemain Indonesia kedua termahal saat ini. Penyerang kelahiran Sorong, Papua, 31 tahun lalu itu dibanderol dengan harga 350 ribu euro atau setara Rp5,7 miliar.

Harga yang fantastis tentunya untuk penyerang yang sudah tak muda lagi. Namun kemampuan sang kapten Timnas Indonesia itu memang tak perlu diragukan, tak Cuma teknik,, namun mental, dan pengalaman menjadi nilai tambah baginya.

Boaz kini bergabung dengan Borneo FC dan sebenarnya akan diplot untuk memperkuat tim berlaga di Piala Presiden 2018. Namun, kekalahan yang diderita Pesut Etam atas Bali United dan Persija membuat mereka gagak lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2018.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom