Liga Indonesia

PSM Mulai Persiapkan Diri untuk Hadapi PSMS

Sabtu, 13 Januari 2018 05:05 WIB
Penulis: Reno Firhad Rinaldi | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Reno Firhad Rinaldi/INDOSPORT
Bruce Djite mencoba tetap mengontrol bola. Copyright: © Reno Firhad Rinaldi/INDOSPORT
Bruce Djite mencoba tetap mengontrol bola.

PSM Makassar terus mematangkan skuatnya sebelum menghadapi laga perdana di Piala Presiden 2018 untuk melawan PSMS Medan, Selasa (16/01/18) mendatang .

Persiapan tersebut dilakukan pada Training Camp (TC) yang mereka gelar selama 10 hari di Bali. Kini, mereka sudah memasuki hari ketujuh dari rangkaian TC tersebut.

© Reno Firhad Rinaldi/INDOSPORT
Wasiat mencoba menghindari kejaran Guy Junior. Copyright: Reno Firhad Rinaldi/INDOSPORTWasiat mencoba menghindari kejaran Guy Junior.

Pelatih kepala PSM, Robert Rene Alberts pun terus melakukan berbagai variasi latihan demi menunjang skuatnya yang akan menghadapi jadwal padat belum lama lagi.

Tim Juku Eja sendiri nantinya akan menghadapi jadwal padat mulai dari pertengahan Januari ini hingga Februari nanti. Beberapa turnamen harus mereka lakoni mulai dari Piala Presiden 2018 yang dimulai dari 16 Januari hingga pertengahan Februari, PSM Super Cup Asia pada 19-21 Januari, hingga Piala Gubernur Kaltim yang rencananya akan digelar akhir Februari 2018.

"Sore ini kami mencoba melakukan game internal dengan durasi 2x35 menit agar para pemain dapat siap menjalani pertandingan pertamanya (di Piala Presiden ) nanti," ungkap Robert usai memimpin latihan, Jumat (12/01/18).

Sebelumnya, Robert sendiri telah terpuaskan dengan performa yang ditunjukkan oleh penyerang anyar Guy Junior. Meski baru sekali mengikuti latihan, Guy dinilai sosok yang cocok untuk menggantikan Ferdinand Sinaga di lini depan PSM Makassar.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
11