Madura United secara resmi telah memperkenalkan rekrutan anyar menjelang Liga 1 2018 yakni mantan gelandang Persib Bandung, Raphael Maitimo. Untuk itu, pemain naturalisasi itu kemudian membocorkan alasan dibalik kepindahannya.
Maitimo mengatakan pilihannya untuk mengenakan jersey Madura United tidak lepas dari telah kontraknya yang telah kedaluarsa dan tak lagi diperpanjang. Selain itu, ia ingin mencari pengalaman baru serta menuntaskan rasa penasaran belum pernah meraih gelar juara di Liga Indonesia dan menurutnya Madura United punya misi yang sama dengan yang diinginkan.
"Musim ini saya akan main bagi Madura, saya bangga bisa main klub sebesar ini. Dan untuk kepindahannya Pak Haruna (Manajer Madura United) bisa jelaskan detailnya," buka Maitimo pada awak media.
"Saat ini saya pikir pindah ke sini (Madura) adalah yang terbaik, ambisi Madura sama dengan saya, jadi saya mau lihat musim baru. Saya punya mimpi dan belum juara di Indonesia makanya saya harap bisa juara bersama Madura," sambungnya.
Meski telah bergabung dengan Madura United, Maitimo mengatakan ia sangat menikmati satu tahun belakangan bersama persib Bandung. Apalagi saat bersama Maung Bandung, pemain 33 mampu tampil trengginas dengan torehan 10 gol.
"Tapi saya katakan selama di Persib musim lalu saya sangat menikmati," tutup Maitimo.
Selain Maitimo, Madura United juga melakukan kejutan di launching tim dengan menyertakan nama mantan kapten PSM Makassar, Hamkah Hamzah. Akan tetapi hal itu kemudian dibantah sang pemain, hingga akhirnya tim Sapeh Kerab kemudian memberikan klarifikasi bahwa pemain yang berposisi sebagai bek itu akan diputuskan pada awal pekan depan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom