Chelsea akan menghadapi Norwich City pada putaran ketiga Piala FA di Stadion Carrow Road, Norwich, Sabtu (06/01/18) atau Minggu dini hari WIB. Jelang laga tersebut, pelatih Chelsea, Antonio Conte, memberikan kabar teranyar soal kondisi dua pemain andalannya, David Luiz dan Eden Hazard.
Conte mengisyaratkan Luiz akan diturunkan sejak menit awal. Sebelumnya bek asal Brasil itu sudah absen dalam enam pekan terakhir karena menderita cedera lutut. Pemain berambut kribo itu juga diisukan akan meninggalkan Stamford Bridge pada bursa transfer musim dingin ini.
"David Luiz sudah siap dan siap bersaing di pertandingan melawan Norwich," ujar Conte dilansir dari Mirror.
Sementara itu, nasib buruk harus dialami penyerang lincah, Eden Hazard. Bintang Timnas Belgia itu terancam absen karena mengalami masalah pada betisnya.
-"Satu-satunya masalah adalah dengan Hazard saat dia menendang betisnya, dia harus mencoba dan memecahkan masalah ini," sambungnya.
Meski mengindikasikan akan memberikan banyak kesempatan kepada pemain yang jarang dimainkan, Conte tetap mengusung target lolos ke putaran keempat Piala FA.
-"Ide saya adalah melanjutkan seperti di musim lalu karena saya percaya kepada pemain saya tapi. Pastinya, kami ingin berusaha untuk lolos ke babak berikutnya," tandas mantan pelatih Juventus tersebut.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom