Dembele akan diturunkan pada laga itu, mengingat Lionel Messi dan Luis Suarez diistirahatkan oleh Valverde. Dilansir dari Fourfourtwo, pemain berusia 20 tahun ini telah siap untuk beraksi pasca mengalami cedera September lalu.
Ernesto Valverde berkomentar mengenai peluang pemain berusia 20 tahun itu untuk dapat menjadi starter melawan Celta Vigo. Menurutnya, Dembele akan berada dalam antrian jika Messi, Suarez, dan Paco Alcacer tidak dimainkan.
- Liverpool Bidik Lanzini Jika Coutinho Resmi Gabung Barcelona
- Sempat Dianggap Blunder, Nilai Jual Paulinho di Barcelona Justru Meroket
- Suporter Difabel Ini Lakukan Hal Istimewa untuk Barcelona
- Kabar Gembira! Pemain Termahal Barcelona Sudah Kembali Berlatih
- Kalahkan Real Madrid, Barcelona Raih Keuntungan Hak Siar Paling Banyak
- Ditanya Soal Coutinho, Ini Jawaban Pelatih Barcelona
[SQUAD LIST]
— FC Barcelona (@FCBarcelona) 3 Januari 2018
⚽️ Celta v Barça
📲 #CopaBarça
🔵🔴 #ForçaBarça pic.twitter.com/kUbV04FhOA
Selain Dembele, Barca masih memiliki sejumlah wonderkid lainnya. Sebut saja Jose Arnaiz yang dilaporkan juga tengah dipersiapkan untuk melakoni debutnya di tim utama Blaugrana. Arnaiz bisa saja mendapat kesempatan bermain, kendati demikian fans Barca tentu lebih memilih untuk melihat pemain yang diplot mengganti posisi Neymar Jr atau pun Lionel Messi di masa yang datang.
Dembele sendiri didatangkan dari Borussia Dortmund musim panas lalu dengan nilai transfer 105 juta euro, yang jika dirupiahkan berkisar Rp1,7 triliun. Nahasnya, nilai semahal itu harus dibayar dengan cedera selama berbulan-bulan. Dembele mendapat cedera ketika Barca bentrok dengan Getafe di pekan ketiga Liga Spanyol musim 2017/18 ini.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom