Manajemen tim Barito Putera langsung mengumpulkan para pemain guna persiapan untuk menyambut kompetisi musim depan. Skuat Barito Putera direncanakan akan mulai berlatih pada Kamis (4/1/17) pagi di Stadion 17 Mei Banjarmasin.
Hingga saat ini, sejumlah pemain baru maupun pemain lama sudah mulai berdatangan ke Mess Barito di Komplek Bunyamin Permai, Banjarmasin. Sebelum memulai latihan perdana, para pemain baru Barito Putera dijadwalkan untuk melakukan tes medis terlebih dahulu.
Menurut pelatih kepala Barito Putera, Jackson Tiago, bahwa latihan perdana skuat Laskar Antasari akan dilakukan pada Kamis, (4/1/18) pagi. Hal itu dilakukan guna persiapan untuk menyongsong kompetisi musim depan. Selain itu, dilatihan perdana juga akan terlihat para pemain baru yang bergabung dengan Barito Putera.
Besok pagi latihan perdana di stadion 17 Mei, Banjarmasin. Sejumlah pemain mulai berdatangan di kota seribu sungai.#SemangatJuara pic.twitter.com/VCYgwdmpJC
— PS Barito Putera (@PSBaritoPutera) January 3, 2018
"Latihan perdana kita mulai Kamis (4/1/17) pagi. karena sebagian pemain baru, ada yang masih menjalani pemeriksaan kesehatan hari ini (Rabu 3/1/18, Red)," beber Jackson Tiago seperti dikutip dari instagram berita.baritoputera.
Dilatihan perdana Barito Putera tidak akan didampingi oleh pelatih kepalanya, Jackson Tiago. Pasalnya, hingga saat ini Jackson masih berada di negara asalnya, Brazil. Menurut jackson, untuk materi dan program yang diberikan sudah dikirimkan kepada asistennya.
"Untuk program latihan sementara ditangani Coach Yunan dan Meidiansyah. Program latihannya kami kirimkan karena saya masih di Brazil," terang Jackson tiago.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom