Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) selaku induk sepakbola tertinggi Indonesia terus membenahi kualitas sepakbola Indonesia. Kini, PSSI tengah merancang untuk mendatangkan dua penilai wasit (referee assessor) untuk membenahi perwasitan di Indonesia.
Sebelumnya, PSSI telah mengundang secara khusus FIFA Referee Manager, Kari Seitz. Rencananya, Seitz akan menetap di Indonesia selama beberapa pekan untuk membantu meningkatkan kualitas wasit lokal. Kini, PSSI kembali membuat terobosan dengan mendatangkan 2 penilai wasit (referee assessor) yang pernah menjadi wasit terbaik dunia.
Menurut sekertaris Jendral (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria mengungkapkan bahwa kedua instruktur wasit itu adalah Michael Oliver asal Inggris, dan Toru Kamikawa dari Jepang. Kedua instruktur wasit itu direncanakan akan pada Februari 2018.
"Paling dekat, masalah wasit, referee assessor course kita akan datang. Reo Oliver dan Toru Kamikawa itu the best referee assessor course di seluruh dunia,” ujar Tisha, seperti dikutip dari Goal.
- PT LIB Tunggu PSSI Sahkan Regulasi dan Jadwal Kompetisi Musim Depan
- Kisruh Evan-Ilham, Selangor FA Ancam Adukan PSSI ke FIFA
- Bos MU Kritisi Ketum PSSI yang Larang Pemain Indonesia Berkarier di Luar Negeri
- Puji Man City, Bos MU Sekaligus Sindir PSSI
- Kisruh Evan-Ilham ke Selangor FA, Media Malaysia Sindir PSSI
Ratu Tisha menambahkan, kedatangan dua mantan penilai wasit terbaik FIFA itu untuk membenahi kualitas wasit yang ada di Indonesia. Dari level provinsi sampai ke level nasional sudah terintegrasi dan akan di evaluasi oleh penilai wasit tersebut.
"Nanti pelaporan wasit akan terintegrasi dari level provinsi sampai nasional, yang keduanya area evaluasi untuk referee assessor,” beber Tisha.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom