Liga Inggris

Sosok Eks Liverpool yang Jadi Sebab Kalahnya MU Atas Bristol City?

Kamis, 21 Desember 2017 11:29 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Prio Hari Kristanto
© INDOSPORT
Momen gawang Man United di bobol pemain Bristol FC, Korey Smith. Copyright: © INDOSPORT
Momen gawang Man United di bobol pemain Bristol FC, Korey Smith.

Pada laga babak delapan besar Piala Liga Inggris yang mempertemukan Bristol City melawan Manchester United di Stadion Ashton Gate, Kamis (21/12/17) dini hari tadi ternyata mantan pemain Liverpool kedapatan duduk di bangku penonton.

Mantan pemain Liverpool tersebut adalah Lucas Leiva. Akan tetapi, dirinya tidak benar-benar hadir langsung, melainkan ada dua orang suporter yang membentangkan spanduk bertuliskan namanya.

© HITC
Seorang fans membentangkan banner untuk Lucas Leiva. Copyright: HITCSeorang fans membentangkan banner untuk Lucas Leiva.

Selain itu Lucas Leiva sendiri malah mengejek Manchester United melalui media sosial Twitter pribadinya. Akun bernama @LucasLeiva87 itu meledek kegagalan Manchester United.

"Get in Bristol City (emoticon tertawa terbahak-bahak) unluckyyyyyy," kicau Lucas.

Sontak para netizen yang mengikuti akun Lucas memberikan tanggapan yang sangat beragam. Bahkan mereka juga mengejek diri pemain asal Brasil itu.

Kehadiran Lucas yang digambarkan lewat spanduk bisa jadi merupakan biang kegagalan Manchester United meraup kemenangan dari tim kasta kedua kompetisi Liga Inggris.

Lucas Leiva sendiri kini tengah berseragam Lazio usai membela Liverpool selama 10 tahun. Dirinya juga dikontrak oleh klub asal Italia itu hingga Juni 2020 mendatang.

Selanjutnya, babak semi final Piala Liga Inggris akan mempertemukan Chelsea melawan Arsenal dan Bristol City melawan Manchester City. Leg semifinal pertama berlangsung pada 8 Januari 2018 sementara leg kedua berlangsung pada 22 Januari 2018.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
334