Tiga pemain Persib Bandung, I Made Wirawan, Achmad Jufriyanto dan Tony Sucipto masuk dalam daftar pemain yang bisa dipilih oleh supporter untuk memperkuat Indonesia Selection menghadapi Islandia.
Salah satu kontestan Piala Dunia 2018 ini rencanannya akan melakoni pertandingan menghadapi Indonesia Selection pada 11 Januari 2018 dan menjajal timnas Indonesia 14 Januari.
PSSI memberikan kebebasan supporter memilih 11 pemain terbaik untuk skuat Indonesia Selection dan 22 pemain yang mendapatkan polling terbanyak akan masuk dalam tim yang dilatih oleh Simon McMenemy. Polling tersebut dilakukan dalam situs PSSI http://pssi.org/polling-pemain hingga 4 Januari 2018.
Menanggapi hal tersebut, pemain belakang Persib, Tony Sucipto mengaku tidak terlalu terobsesi. Menurutnya, jika banyak masyarakat yang memberikan kepercayaan padanya untuk memperkuat Indonesia Selection, ia siap menampikan yang terbaik.
"Itu kan baru polling dan belum tentu masuk juga, kalau masuk Alhamdulillah kalau gak juga gak apa-apa, jadi saya ngikutin dan lihat nanti saja hasil polling," kata Tony, Sabtu (16/12/17).
Pemain asal Surabaya ini menambahkan, tim Islandia pasti mempersiapkan segela sesuatunya dengan maskimal. Karena mereka datang ke Indonesia untuk persiapan sebelum tampil di Piala Dunia 2018.
Sehingga jika masuk dalam skuat Indonesia Selection, Tony siap berusaha menampilkan yang terbaik. "Bagus juga ya, karena mereka juga datang pasti untuk persiapan menghadapi Piala Dunia jadi mereka juga pasti gak main-main," tegasnya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom