Paris Saint-Germain (PSG) akan melanjutkan perjuangan mereka di kancah domestik saat menyambangi markas Stade Rennais dalam lanjutan Ligue 1 pekan ke-18, Sabtu (16/12/17) malam WIB.
Karenanya bermain di Roazhon Park akan menjadi kesempatan pasukan Unai Emery untuk menjauhi kejaran Lyon dan AS Monaco. Pada laga nanti, PSG akan kembali memasang formasi 4-3-3 dengan terus memasangkan trio MCN, Kylian Mbappe, Edinson Cavani, dan Neymar sebagai ujung tombak. Trio andalan PSG ini pastinya akan terus memberikan perlawanan nyata bagi tim lawan.
Sementara bagi Rennais, bermain di hadapan ribuan pendukungnya sendiri akan menjadi pelecut semangat Benjamin André dan kawan-kawan. Klub berjuluk Les Rouges et Noirs itu akan menerapkan formasi 4-2-3-1.
Penyerang asal Tunisia Wahbi Khazri akan didapuk menjadi ujung tombak Rennais. Pemain pinjaman Sunderland itu akan mendapatkan asupan umpan-umpan matang dari Benjamin Bourigeaud dan Adrien Hunou dari sisi sayap.
Player to Watch
Wahbi Khazri (Stade Rennais)
Penyerang berkepala plontos ini menjadi pemain paling tajam dalam skuat Rennais. Ia mengoleksi lima gol dalam sembilan pertandingan di Ligue 1. Secara keseluruhan, pemain 26 tahun ini telah menorehkan enam gol.
Edinson Cavani (PSG)
PSG akan mengandalkan ketajaman striker asal Uruguay, Edinson Cavani, untuk menjebol gawang Rennais. Berbekal 17 gol dari 16 pertandingan di Ligue 1, mantan penyerang Napoli itu bakal menjadi ancaman serius pertahanan Stade Rennais.