Festive Period Bagi 6 Besar Liga Primer Inggris, Siapa yang Terkuat?

Selain harus bertandang ke Emirates Stadium guna menghadapi Arsenal dalam festive period musim ini, Liverpool juga punya tantangan tersendiri di kandang Burnley.
Tim medioker ini menjadi batu sandungan bagi The Reds dalam dua musim terakhir. Musim lalu, skuat besutan Jurgen Klopp ini bahkan takluk 0-2 di kandang Burnley. Musim ini, kembali Burnley menjadi lawan yang menyulitkan Liverpool. Bermain di Stadion Anfield, The Reds hanya bermain imbang 1-1.
Namun demikian, minimnya daftar pemain yang cedera membuka peluang bagi Klopp untuk membawa pasukannya tampil lebih garang. Setidaknya, jadwal yang padat ini membuka kesempatan bagi Alex Oxlade-Chamberlain dan Andrew Robertson untuk menunjukkan kemampuan mereka yang sebenarnya.
Jadwal dan Prediksi Hasil Liverpool
-13 Desember 2017: West Brom (H) - Menang
17 Desember 2017: Bournemouth (A) - Imbang
22 Desember 2017: Arsenal (A) - Menang
26 Desember 2017: Swansea City (H) - Menang
30 Desember 2017: Leicester City (H) - Menang
1 Januari 2018: Burnley (A) - Kalah