Liga 2

Persebaya ke Liga 1, Alfredo Vera Malah Pulang Kampung?

Kamis, 7 Desember 2017 16:21 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Joko Sedayu
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera.

Angel Alfredo Vera berhasil mengantarkan Persebaya Surabaya menjadi kampiun Liga 2 2017, usai mengandaskan PSMS Medan di laga final Liga 2. Selain itu Bajul Ijo pada musim depan akan bermain di Liga 1 2018.

Terkait hal tersebut, sang pelatih ingin kembali ke kampung halamannya di Argentina untuk mengurus lisensi kepelatihan. Hal itu diambil kalau-kalau dirinya tidak lolos verifikasi pelatih Persebaya.

"Saya siap kembali ke Argentina untuk urus semua lisensi saya di sana," ujar Alfredo seperti dinukil Ngopi Bareng ID.

Pasalnya untuk melatih klub yang bermain di Liga 1 harus memiliki lisensi A AFC. Akan tetapu sejauh ini belum ada masalah yang menimpa dirinya sebagai pelatih.

© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persebaya kiri Angel Alfredo Vera dan asisten pelatihnya. Copyright: Arif Rahman/INDOSPORTPelatih Persebaya (kiri) Angel Alfredo Vera dan asisten pelatihnya.

"Saya rasa harusnya tidak ada masalah dengan itu. Saya tidak bisa pikirkan solusi dari sebuah masalah jika tidak ada masalah. Saya masih tunggu regulasinya dulu," katanya.

Selain itu ternyata lisensi kepelatihan Alfredo Vera juga sama dengan pelatih anyar Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez. Aturan di Argentina sendiri, setiap pelatih yang aktif menukangi tim maka kelayakannya tetap diakui.

© Grafis:Yanto/Soicaumienbac.cc
Persebaya Surabaya Copyright: Grafis:Yanto/Soicaumienbac.ccPersebaya Surabaya

Selanjutnya, Persebaya Surabaya sendiri akan melakoni partai spesial yang bertajuk "Celebration Game" melawan PSS Sleman di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (09/12/17) pukul 19.00 WIB.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
378