Ryutaro Karube, Juru Selamat Perseru dari Jurang Degradasi
Siapa sangka, Ryutaro Karube pernah ditolak seleksi Persiba Balikpapan. Ya, ia gagal dipilih dalam seleksi pemain di paruh musim pertama Liga 1 lalu. Pemain 24 tahun ini kalah pamor dari Junior Lopes yang akhirnya dikontrak oleh klub berjuluk Beruang Madu tersebut.
Namun rupanya peruntungan Ryutaro ada di Perseru Serui. Ia resmi diperkenalkan sebagai penggawa Cendrawasih Jingga pada paruh musim kedua.
"Biar tidak penasaran. Perseru merekrut Ryutaro Karube (24) gelandang bertahan asal Jepang yang juga bisa bermain sebagai center back," tulis akun resmi Instagram Perseru saat memperkenalkan pemain anyarnya.
Bersama Perseru, penampilan Ryu cukup mencuri perhatian. Dengan tinggi badan 188 cm, ia mampu menjadi benteng kokoh timnya. Saat beroperasi sebagai gelandang pun ia cukup tajam. Tercatat ia mencetak enam gol dan satu assist dalam 14 kali penampilan.
Penampilannya kala melawan Persib Bandung tentu menjadi momen spesial baginya. Sepakan bola matinya itu turut membantu Perseru lolos dari jerat degradasi dalam laga yang berakhir 2-0 untuk kemenangan timnya.