Pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla memiliki harapan besar dalam melakoni laga uji coba menghadapi Suriah. Dia ingin para pemainnya menunjukkan kemampuan terbaiknya.
Timnas Indonesia akan menantang Timnas Suriah U-23 dalam laga uji coba. Skuat Garuda Muda akan menghadapi Timnas Suriah pada Kamis (16/11/17) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Laga ini menjadi penting bagi Luis Milla. Sebab dengan uji coba ini pelatih asal Spanyol ini akan mempersiapkan kerangka untuk Timnas Indonesia di ajang Asian Games mendatang.
"Selamat datang kepada Timnas Suriah. Laga besok objektif kami adalah mempersiapkan kompetisi pada Agustus mendatang (Asian Games)," ucap Luis Milla di Cikarang, Rabu (15/11/17).
"Saya ulangi lagi bahwa nanti kami akan hadapi tim Suraih yang baik dan bermain keras," jelas dia.
Milla pun menegaskan bahwa dalam laga uji coba ini dia akan menganalisis semua kekuatan pemain Timnas. Dia ingin anak asuhnya mengeluarkan penampilan terbaiknya. "Saya anak analisis semua pemain. Untuk itu saya harap pemain bermain maksimal," tutup dia.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom