Bintang Valencia 'Ancam' Timnas U-19 Lewat Video Ini

Jumat, 3 November 2017 18:04 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Pemain Timnas U-19 berselebrasi. Copyright: © INDOSPORT/Herry Ibrahim
Pemain Timnas U-19 berselebrasi.

Bintang timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri perlu waspada dengan salah satu 'senjata' yang kabarnya akan diturunkan oleh timnas u-19 Korea Selatan pada Sabtu (04/11/2017) besok. 

Korea Selatan dikabarkan akan memasukkan Lee Kang In dalam skuat mereka saat menjamu Indonesia dalam babak kualifikasi Piala Asia U-19 sebagai tuan rumah ajang kompetisi tersebut. 

 

✌️🇰🇷⚽️

A post shared by 이강인-KANGIN LEE🇰🇷 (@kanginleeoficial) on

Kemampuan Lee akan menjadi ancaman bagi Egy karena rupanya pemain berusia 16 tahun tersebut punya tendangan keras yang mampu menggetarkan lawan saat berhadapan dengannya.

Hal itu terbukti lewat video latihan tendangan bebas yang diunggah oleh Lee lewat akun Instagram resminya sebelum menghadapi Brunei kemarin. Korea Selatan sendiri mencatat kemenangan telak dalam laga tersebut usai membantai Brunei 11-0. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Dalam rekaman tersebut, terlihat Lee nampak mampu melesakan bola melewati pagar betis tiruan dan mendarat di dalam gawang dengan begitu keras. 

Dilansir Korea Herald, Lee sendiri mengaku merasa senang kembali ke Korea Selatan. " Saya sangat senang karena berada di sini untuk bermain sepakbola. Semenjak saya berlatih dengan pemain yang lebih tua dari saya, maka saya akan mencoba mempelajari banyak hal sebelum kembali ke Spanyol nanti," ungkap Lee. 

Timnas Indonesia U-19 berada di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 bersama Korea Selatan, Malaysia, Timor Leste dan Brunei. Kualifikasi Piala Asia U-19 akan berlangsung pada 31 Oktober-8 November 2017. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom