Pelatih Tottenham Hotspurs, Mauricio Pochettino, memang menantang anak-anak asuhnya untuk membawa skuat mereka ke tingkat yang lebih tinggi.
Terbukti, Harry Kane dkk akhirnya berhasil membuktikan hal tersebut lewat kemenangan atas Real Madrid dalam laga lanjutan Liga Champions semalam.
Pochettino memang mengakui kemenangan mereka atas Los Blancos merupakan salah satu penampilan yang cukup memuaskan. Namun, ia tak lupa mengingatkan timnya bahwa tim yang hebat adalah yang berhasil menaklukan kompetisi yang lebih besar lagi.
"Kemenangan ini membawa konsekuensi bahwa tim ini akan lebih dikenal," ungkap Pochettino usai kemenangan timnya dalam laga tersebut, dilansir the Guardian.
Ia sendiri menyebutkan bahwa Tottenham kini telah menjadi sebuah tim yang besar. Pochettino bersama skuatnya tak hanya menjadi tim terbaik di Inggris, namun juga di Eropa.
"Apa yang penting bagi saya adalah laga selanjutnya. Kita sudah mulai meyakini potensi dan kualitas kita. Sekarang kita lebih mampu berkompetisi dengan tim dengan tingkat fisik dan mental lebih tinggi," jelasnya lagi.
Tottenham dipastikan lolos ke 16 besar tim yang masuk ke Liga Champions usai berhasil menjadi kampiun di Grup H dengan perolehan 10 poin, unggul tiga poin dari Real Madrid.
Real Madrid ditekuk 3-1 oleh Tottenham dalam laga tandang mereka ke Wembley. Dele Alli menyumbangkan dua gol untuk kemenangan Tottenham, disusul Eriksen lewat umpan yang diberikan oleh Harry Kane.
Dalam laga kemarin, Real Madrid hanya mampu mencetak satu gol lewat tendangan Cristiano Ronaldo. Namun aksi tersebut belum mampu membawa Real Madrid mengimbangi perolehan gol yang ditorehkan oleh Tottenham.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom