Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno terlihat sangat serius menepati janjinya kepada Persija Jakarta. Sejak masa kampanye Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI, pria berusia 48 tahun tersebut selalu aktif memperkenalkan Macan Kemayoran, julukan Persija, teruntuk masyarakat ibu kota.
Belum lama ini, Sandi terlihat bekerja dengan seragam Persija. Dilanjutkan, orang nomor dua di DKI tersebut menonton langsung pertandingan Macan Kemayoran melawan Semen Padang, Minggu (22/10/17).
Bersama Gubernur DKI, Anies Baswedan, Sandi acap kali mengutarakan bakal memberikan perhatian lebih untuk Persija dibanding pemerintahan sebelumnya. Memang, Macan Kemayoran selama ini bak anak ayam kehilangan induknya.
Setelah Stadion Menteng dan Lebak Bulus digusur pada pemerintahan Gubernur Sutiyoso dan Basuki Tjahaja Purnama, tidak ada lagi alternatif stadion yang representatif di ibu kota. Satu-satunya opsi venue untuk menggelar pertandingan sepakbola adalah di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Penggunaan GBK oleh Persija juga tidak semudah membalik telapak tangan. Terkadang, Macan Kemayoran terganjal izin kepolisian, keberlangsungan Pilkada, hingga pemugaran stadion yang berdiri pada 1960 lampau tersebut.
Nah, pada masa kepemimpinan DKI yang baru, Sandi berjanji akan membangun stadion super megah untuk Persija. Selain stadion, apalagi ikrar wagub kelahiran Rumbai, Pekanbaru, tersebut kepada Macan Kemayoran? Berikut INDOSPORT janjikan tiga janji Sandi Uno kepada Persija kepada pembaca setia:
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom