Hasil-hasil fantastis dihasilkan oleh tim-tim unggulan pada pertandingan ketiga fase grup Liga Champions musim 2017/18.
Juara lima kali Barcelona dengan mudah mengalahkan tamunya Olympiakos 3-1, meski bermain dengan 10 pemain. Barca harus kehilangan Gerard Pique pada babak pertama karena mendapat kartu kuning kedua.
Unggulan lainnya, Paris Saint-Germain juga masih terlalu perkasa bagi tuan rumah Anderlecht. Wakil Prancis itu mempermalukan Anderlecht dengan 4 gol tanpa balas.
Pesta gol juga diraih oleh Bayern Munchen. Tim yang kembali ditangani oleh Jupp Heynckes itu mengalahkan klub asal Skotlandia, Celtic, dengan skor telak 3-0.
-Adapun runner-up musim lalu, Juventus, yang harus susah payah meraih kemenangan keduanya di Liga Champions musim ini. Setelah tertinggal 0-1, akhirnya Bianconeri mampu menutup laga dengan skor 2-1.
Berikut hasil lengkap Liga Champions Grup A-D:
-Grup A
CSKA Moscow 0-2 Basel
(Xhaka 29', Oberlin 90')
Benfica 0-1 Manchester United
(Rashford 64')
Grup B
Anderlecht 0-4 Paris Saint-Germain
(Mbappe 3', Cavani 44', Neymar 66', Di Maria 88')
Bayern Munchen 3-0 Celtic
(Muller 17, Kimmich 29, Hummels 51')
Grup C
Chelsea 3-3 AS Roma
(Luis 11', Hazard 37', 75'; Kolarov 20', Dzeko 64', 70')
Qarabag 0-0 Atletico Madrid
Grup D
Barcelona 3-1 Olympiakos
(Nikolaou 18'bd, Messi 61', Digne 64'; Nikolaou 89')
Juventus 2-1 Sporting Lisbon
(Pjanic 29', Mandzukic 84'; Alex Sandro 12'bd)