Ini Tukang Cukur di Balik Gaya Rambut 'Cucok Meong' Paul Pogba

Kamis, 19 Oktober 2017 08:20 WIB
Editor: Ardini Maharani Dwi Setyarini
© the sun
Ahmad Alsanawi, Arsitek di Balik Rambut Keren Paul Pogba dan Eden Hazard Copyright: © the sun
Ahmad Alsanawi, Arsitek di Balik Rambut Keren Paul Pogba dan Eden Hazard

Kenalin, namanya Ahmad Alsanawi. Sekilas tidak ada yang berbeda dari pria ini. Alsanawi membuka Barber Shop di London, Inggris, bertetanggaan dengan toko kebab. 

Namun, Anda tak akan menyangka ternyata langganan Alsanawi bukan orang-orang biasa. Dia telah menangani puluhan kepala publik figur di dunia sepakbola. Dua diantaranya Paul Pogba serta rivalnya Eden Hazard.

"Karir saya dimulai ketika tim muda Chelsea mempercayakan jasa cukur mereka kepada saya," ujar Alsanawi dikutip dari thesun.co.uk, Kamis (19/10/17). Dinilai pekerjaannya cukup memuaskan, nama Alsanawi mulai tersohor dari mulut ke mulut. 

Sebelumnya Alsanawi hanya menjalankan pekerjaannya dengan santai tanpa harus banyak mikir. Namun kondisi normal tersebut berubah total ketika banyak bintang sepakbola mempercayakan tata rambutnya pada pria 26 tahun itu. "Ya kali Anda biasa-biasa saja saat menggunting rambut Pogba dan Eden. Kesempatan pertama benar-benar harus bagus. Jika tidak, tentu mereka tak akan jadi langganan," kata Alsanawi.

© the sun
Eden Hazard Copyright: the sunEden Hazard
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Puas dengan hasil kerja Alsanawi, Eden Hazard pun promosi ke teman-temannya. Jadilah Chelsea FC ramai-ramai menyodorkan kepala mereka agar rambutnya ditata di Barber Shop bernama A Star Barber's itu. Ada Alvaro Morata, David Luiz, Diego Costa, hingga eks Chelsea John Terry. Bisa jadi ketika Manchester United bertemu Chelsea di lapangan, mega bintang Paul Pogba iri hati dengki dengan rivalnya, 'Kok rambutnya pada keren?', dia langsung tanya-tanya ke Eden, dan direkomendasikanlah nama Alsanawi ke Pogba.

© the sun
Paul Pogba Copyright: the sunPaul Pogba

"Kira-kira setahun mengerjakan rambut penggawa Chelsea, tiba-tiba Paul Pogba minta dicukur juga. Jadi membangun hubungan dengan klub lain," imbuh Alsanawi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sejatinya, Alsanawi merupakan penggemar Chelsea. Namun soal profesionalitas, dia tak membeda-bedakan pelanggannya. Dan dia pun girang ketika Pogba mempromosikan tata rambutnya lewat Instagram. 

Gak cuma mencukur para bintang lapangan hijau. Penggemar mereka pun banyak yang berdatangan ke Alsanawi minta dicukur persis idolanya. Makin banjir job, nih. Mantap!

© the sun
Ahmad Alsanawi Copyright: the sunAhmad Alsanawi
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
1.6K