LIGA 2

Gerombolan Rambut Cepak Diduga Pukuli Suporter Persita Secara Brutal

Kamis, 12 Oktober 2017 02:12 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Nindhitya Nurmalitasari
 Copyright:

Kericuhan terjadi di laga pamungkas Grup B babak 16 Liga 2 antara Persita melawan PSMS Medan di Stadion Mini Persikabo, Rabu (11/10/17). Kedua suporter terlibat bentrok di atas lapangan. Suporter Persita dipukul mundur oleh oknum pendukung PSMS. Dengan brutal, oknum suporter PSMS mengejar pendukung Persita hingga Tribun Utara.

Namun, kericuhan antara La Viola, sebutan pendukung Persita, dengan pendukung PSMS yang sebagian sekelompok oknum berambut cepak, ternyata menjalar hingga keluar stadion.

Seperti yang diperlihatkan dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @meme_sepakbola_nasional, beberapa oknum berambut cepak terekam dari atas sedang memukuli dan menendang seorang La Viola di depan mobil aparat.

 

👏👏👏 😬 . #memesepakbolanasional

A post shared by Meme Sepakbola Nasional (@meme_sepakbola_nasional) on

Sontak saja, posting-an tersebut langsung dibanjiri beragam komentar dari warganet, sebagian dari mereka menyesalkan tindakan tersebut.

"Apakah mereka kehabisan samsak tinju? Sampai badan saudara sendiri jadi target bogem mentah dan tendangan 1000 bayangan," tulis akun @afsany_.

"Aparat ko kaya gtuu sediih liat nya," tulis akun @rikasandra23.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"@pssi__fai sanksi dan denda seperti apa yg cocok untuk mereka ?" tulis akun @willsfadjar.

© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Suporter Persita Tangerang mengalami luka-luka akibat rusuh dengan suporter PSMS Medan. Copyright: Muhammad Adiyaksa/INDOSPORTSuporter Persita Tangerang mengalami luka-luka akibat rusuh dengan suporter PSMS Medan.

Akibat kericuhan tersebut, sejumlah suporter dari dilarikan ke rumah sakit terdekat. Hingga sampai saat ini, belum ada laporan terkait korban jiwa buntut kericuhan antar suporter.

Pertandingan itu sendiri berakhir untuk kemenangan PSMS dengan skor 1-0. Berkat kemenangan ini, PSMS lolos ke babak delapan besar dengan mengumpulkan 10 poin di Grup B, dan berada di posisi dua di bawah PSIS Semarang yang berhasil mengumpulkan 13 poin.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
244