Latihan perdana Timnas Indonesia U-19 pasca Piala AFF U-18, sudah dimulai sejak Jumat (29/09/17) pagi tadi di Lapangan Legenda Football, Bekasi, Jawa Barat. Namun dalam kesempatan tersebut, ada tiga pemain yang belum terlihat hadir. Mereka masih belum bergabung dengan berbagai alasan.
Dari 24 nama yang dipanggil oleh pelatih Indra Sjafri, ada tiga nama yang absen yakni Rifad Marasabessy, Saddil Ramdani, dan Witan Sulaeman. Nama terakhir disebut masih mengurus pendidikannya, sedangkan Saddil dan Rifad tenaganya masih dibutuhkan klub untuk bermain di pekan ke-27 Liga 1.
- Demi ke Piala Dunia U-20, Indra Sjafri Ingin Perkuat Sport Science di Timnas U-19
- Hal Ini Bikin Indra Sjafri Semringah di Hari Pertama TC Timnas U-19
- Pengalaman Lucu Bek Timnas U-19 di Myanmar: Lihat Orang Pakai Sarung di Mall
- Borneo FC Bakal Tantang Juara Piala AFF U-19
- Pemain Timnas U-19 Ini Bakal Jadi Partner Egy Maulana Berkarier di Eropa
- Indra Sjafri Panggil 24 Pemain untuk TC Timnas U-19 di Bekasi
"Tiga pemian itu mereka masih kompetisi. Pemain yang main di Liga 1 sudah saya izinkan. Sementara Witan ada urusan di sekolah, besok sudah gabung," jelas Indra Sjafri.
Selain tiga pemain yang belum hadir, Indra Sjafri juga menjelaskan mengenai alasan tiga pemain lain yang menjalani latihan terpisah dengan rekan-rekannya yakni Egy Maulana Vikri, Syahrian Abimanyu, dan kapten Timnas U-19, Rachmat Irianto. Mereka disebut masih harus menjalani recovery untuk membenahi dan mengembalikan kondisi fisiknya pasca liburan.
"Mereka masih pemulihan ada yang masih recovery. Besok mungkin baru bergabung," tutur pelatih 54 tahun itu.
Sebagai informasi, sebelum bergabung ke pemusatan latihan Timnas U-19, Egy Maulana juga mengakui kalau dirinya masih kelelahan pasca Piala AFF U-18 lalu. Pemuda asal Medan, Sumatera Barat itu menjelaskan kalau otot-otot kakinya masih terasa sedikit kaku, sehingga top skor Piala AFF U-18 itu masih belum dapat berlari kencang seperti yang biasa dia tunjukan di lapangan.
"Saya belum bisa belari cepat, mungkin karena kecapaian habis main di AFF kemarin," ujar Egy.
Well, semoga saja kondisi Egy, Abimnayu dan Rachmat Irianto segera membaik. Pasalnya tenaga mereka akan dibutuhkan saat Timnas Indonesia U-19 menjalani uji coba internasional melawan Kamboja U-19 dan Thailand U-19 pada awal bulan depan, sebelum mengikuti Pra Piala Asia U-19 2018 di Korea Selatan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom