5 Hal yang Bisa Dijadikan Pelajaran Hidup dari Messi

Senin, 18 September 2017 15:20 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Burak Akbulut/Anadolu Agency/Getty Images
Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar Jr tengah melakukan foto bersama. Copyright: © Burak Akbulut/Anadolu Agency/Getty Images
Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar Jr tengah melakukan foto bersama.
Kerendahan Hati

Poin penting mengenai pelajaran hidup yang bisa diambil dari Lionel Messi ialah kerendahan hatinya. Meskipun namanya sudah tenar di jagat raya, dan lagi uang sudah bukan menjadi masalah baginya, sang pemain selalu memperlihatkan sikap rendah hati.

“Menjadi agak terkenal saat ini memberikan saya kesempatan untuk bisa membantu orang yang membutuhkan, terutama anak-anak” - Lionel Messi.

Kutipan dari Messi itu sendiri menggambarkan seberapa murah hatinya. Dia mempunyai tanggung jawab untuk orang lain, terlebih mereka yang membutuhkan. Ia juga mengetahui secara pasti bahwa tujuan yang lebih mulia ialah memberi dan membantu.

Bagi Messi, penghargaan tinggi yang didapatkan bukanlah seberapa besar nominal uang, melainkan pengakuan dari rekannya. Hal itu tentunya tergambar dari bagaimana rekannya di Barca memberikan penghormatan untuk Messi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Tidak hanya rekannya saja, pria kelahiran 24 Juni 1987 itu bahkan mendapatkan penghormatan dari pemain dari klub lain yang akan menjadi lawannya. Menilik pada video yang diunggah oleh Goal pada 2014 lalu, terlihat bahwa pemain asal Trinidad dan Tobago menghormati Messi dengan menunjukkan sikap membungkukan badan sebelum keduanya bersalaman.

Meskipun dirinya dinilai sangat berharga, tidak pernah sekalipun ia menunjukkan sikap sombong. Menjadi seorang yang rendah hati tentunya akan membantu mencapai kesuksesan dalam kehidupan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
345