Luar biasa! Itulah kalimat yang pantas menggambarkan performa Timnas Indonesia U-19 dalam menghadapi Filipina di babak pertama partai kedua penyisihan Grup B Piala AFF U-18 2017.
Bagaimana tidak, selama 45 menit paruh pertama pertandingan, Skuat Garuda Muda berhasil menyarangkan lima gol ke gawang Filipina. Gol pertama Timnas U-19 dicetak oleh Febry Eka, yang kemudian disusul masing-masing dua gol oleh Egy Maulana Vikri dan Muhammad Iqbal.
- Timnas U-19 Pesta 5 Gol ke Gawang Filipina di Paruh Pertama
- Mbah Mijan: Timnas U-19 Bisa Kalahkan Filipina dan ke Piala Dunia
- Persela Lamongan Tunjuk Eks Pelatih Timnas Indonesia
- Belajar dari Kesalahan, Penyerang Filipina Beri Peringatan untuk Timnas U-19
- Gelandang Timnas U-19 Dapat Pesan 'Tegas' dari Orang Tua dan PSM Makassar
- Catatan Buruk Filipina di Piala AFF U-18, Timnas Indonesia U-19 Lebih Unggul
Bahagia jelas dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia yang menyaksikan pertandingan di Thuwunna Stadion tersebut. Tidak terkecuali Ketua MPR, Zulkifli Hasan.
Melalui akun Twitter pribadinya, @ZUL_Hasan, pria kelahiran 17 Mei 1962 itu mengunggah foto selebrasi pemain Timnas U-19 sembari meminta Egy Maulana dkk untuk kembali menambah gol di babak kedua.
Ayo tambah lagi Timnas.. Tendangan LDR, Tandukan Garuda.. Indonesia bisa ! 🇲🇨🇲🇨✊️ #TimnasDay #GarudaNusantaraJuara pic.twitter.com/oSz92JeEu5
— ZULkifli Hasan (@ZUL_Hasan) September 7, 2017
"Ayo tambah lagi Timnas. Tendangan LDR, Tandukkan Garuda, Indonesia Bisa!" tulis Zulkifli.
Menariknya, dalam kicauan tersebut, Zulkifli nampak mengutip kata-kata ajaib yang diucapkan komentator laga Timnas U-19 vs Filipina, yakni Valentino Simanjuntak.
Seperti kita ketahui, Valentino merupakan salah satu komentator sepakbola yang terkenal dengan kata-kata ajaibnya. Sebut saja seperti Tendangan Kelok Sembilan, Umpan Cuek, dan Umpan Membela Lautan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom