Liga 1

Tibo dan Pellu Dilarang Bela PSM, Pelatih Persija Bersyukur

Selasa, 15 Agustus 2017 13:09 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Ramadhan
© Muhammad Nur Basri/INDOSPORT
Titus Bonai berpotensi tampil sebagai penyerang inti saat PSM menjamu Arema FC di pekan kelima Liga 1. Copyright: © Muhammad Nur Basri/INDOSPORT
Titus Bonai berpotensi tampil sebagai penyerang inti saat PSM menjamu Arema FC di pekan kelima Liga 1.

Dua penggawa PSM Makassar, yakni Titus Bonai alias Tibo dan Rizky Pellu tak bakal main di pertandingan melawan Persija Jakarta sore ini pada laga pekan ke-20 Gojek Traveloka Liga 1 2017 di Stadion Patriot Chandrabaga, Selasa (15/08/17). Kedua pemain tersebut tak bisa bermain karena sanksi akumulasi kartu kuning di laga pekan ke-19 lalu.

Menanggapi absennya dua pemain penting di kubu lawan, pelatih Persija Stefano Cugurra Teco, menyebut ketidakhadiran dua pemain tersebut akan menjadi keuntungan tersendiri bagi tim asuhannya. Pelatih berpaspor Brasil itu mengakui jika Tibo dan Pellu merupakan dua pemain yang berpengaruh di PSM.

“Lebih bagus tidak bermain nanti. Mereka pemain bagus. Pasti ada penggantinya. Mau kerja dan tunjukkan kualitas. Kita lihat Daftar Susunan Pemain (DSP) saja nanti. PSM kuat dan punya pemain berkualitas,” ujar Teco.

© Persija Jakarta
Stefano Cugurra Teco Copyright: Persija JakartaStefano Cugurra Teco

Sebagai informasi, Tibo tercatat mendapat hadiah kartu kuning dari wasit di pertandingan pekan ke-19 di menit ke-27 sementara Pellu diganjar kartu kuning oleh wasit di menit ke-43. Berdasarkan regulasi yang ditetapkan operator Liga 1, yakni PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), pemain yang sudah mengoleksi tiga kartu kuning pertama akan mendapat sanksi larangan bermain satu kali.

Lalu pemain akan kembali disanksi jika kembali mendapat kartu kuning di dua pertandingan selanjutnya. Menurut situs resmi Liga 1, Rizky Pellu kini sudah mengoleksi 5 kartu kuning, sementara Tibo baru mengoleksi total 3 kartu kuning.

© Tribun
Rizky Pellu. Copyright: TribunRizky Pellu.

Pelati PSM Makasar, Robert Rene alberts, menyatakan pihaknya akan kembali melakukan pengecekan jumlah kartu kuning yang diperoleh dua pemainnya tersebut.

"Kita akan cek dulu, apakah salah satunya atau bahkan kedua-duanya absen," ujar Pelatih Robert Rene Alberts

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
1.1K